Teks Wawancara di Hitam Putih

ASTALOG.COM – Hitam Putih adalah sebuah acara gelar wicara yang ditayangkan Trans7. Acara ini dibawakan oleh mentalist Indonesia, Deddy Corbuzier. Setiap acaranya menyampaikan tema-tema inspiratif yang dibawakan secara santai. Bintang tamu seringkali dibuat tidak berdaya ketika diberi pertanyaan-pertanyaan Deddy Corbuzier yang kritis. Pada tahun-tahun awal, Deddy Corbuzier seringkali menyelipkan aksi-aksi sulapnya yang khas pada salah satu segment di acara ini. Namun belakangan Hitam Putih lebih fokus pada tema dan pemikiran terhadap fenomena yang diangkat dalam episode kali itu. Sifat Deddy yang spontan dan apa adanya seringkali mengundang gelak tawa dan menjadikan acara ini menarik.

Hitam Putih merupakan program talkshow yang dibawakan oleh Deddy Corbuzier sejak tanggal 10 Desember 2010. Acara yang ditayangkan di Trans7 ini mengangkat tema tertentu yang diselingi dengan lawakan. Biasanya tema yang diusung merupakan isu terbaru, gossip, dan masalah sosial yang ramai di media. Dengan format mind reading, narasumber dan bintang tamu secara tidak langsung dibuat tidak berdaya ketika “dicecar” berbagai pertanyaan oleh sang host acara Deddy Corbuzier yang memaksa mereka blak-blakan dalam memaparkan kehidupan pribadinya tanpa disadari.

 

Aksi-aksi menarik khas Deddy Corbuzier seringkali juga diselipkan di setiap segmen talkshow ini. Kejahilan, keahlian dan ketajaman Deddy dalam membaca dan mengatur permainan pikiran akan mengundang gelak tawa. Tak jarang pula, bintang tamu dibuat terharu dan menitikkan air mata saat mencurahkan isi hati mereka. Di akhir acara, seperti biasanya Deddy Corbuzier menyampaikan quote atau kutipan sebagai penutup dan kesimpulan dari topik yang diangkat dalam episode tersebut.

Jam Tayang Hitam Putih
Pada Kamis 16 Januari 2014, Deddy Corbuzier mengumumkan bahwa Hitam Putih di Trans7 resmi berakhir. Tanpa memaparkan alasan yang jelas, host acara Hitam Putih ini melalui akun twitternya menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat Indonesia jika Hitam Putih tak bisa ditayangkan lagi. Namun menurut sumber yang beredar, salah satu alasan kuat mengapa Hitam Putih berhenti ditayangkan karena acara talkshow ini kehilangan share dan rating.

PELAJARI:  Manfaat Tanaman Rotan
 

Setelah beberapa pekan berhenti tayang semenjak episode terakhir tanggal 15 Januari 2014, ternyata per tanggal 3 Februari 2014 Hitam Putih kembali ditayangkan. Hingga saat ini acara ini masih mengudara dan bisa dinikmati para pemirsa di rumah setiap hari Senin sampai Jumat pukul 18:30 WIB.

Acara talkshow Hitam Putih ternyata cukup menarik perhatian masyarakat luas. Hal itu terbukti dengan pencapaiannya sejauh ini yaitu dengan menjadi nominasi ajang penghargaan bergengsi Panasonic Gobel Awards selama empat tahun berturut-turut sejak tahun 2011 hingga 2014 dalam kategori Program Talkshow Hiburan.

Sejarah Talkshow Hitam Putih

Hitam Putih adalah sebuah program acara besutan Trans 7 yang bergenre talkshow. Dengan Dedy Corbuzier sebagai pembawa acara, talkshow ini akan dibumbui dengan permainan pikiran atau mind games ala Dedy Corbuzier untuk mengorek rahasia bintang tamu. Hitam Putih mengungkap rahasia bintang tamu yang dihadirkan dengan menggunakan permainan atau trik yang digunakan oleh Dedy Corbuzier.

Program acara ini muncul sejak bulan Oktober 2010, menggantikan beberapa program yang kurang diminati dan pernah ditayangkan pada jam yang sama. Memang pihak Trans 7 nampak kerap kali mengubah tayangan yang disiarkan pada jam tersebut karena dirasa kurang menarik bagi penontonnya.
Program ini sengaja ditayangkan pada jam tersebut mengingat jam tersebut merupakan prime time. Program ini juga tidak mungkin ditayangkan pada jam yang terlalu malam karena akan mengganggu jam acara Bukan Empat Mata yang juga berating tinggi. Di samping itu, akan terjadi kebosanan jika menonton talkshow dalam jangka waktu yang lama.

PELAJARI:  Siapa Pendiri ASEAN?

Dalam jangka waktu enam bulan, tak dinyana program talkshow ini terbilang sukses. Perkembangannya cukup pesat dan ratingnya pun dapat dipastikan tinggi. Bisa dikatakan bahwa program ini berhasil merebut hati masyarakat.

Pada awalnya, bintang tamu yang hadir adalah bintang tamu yang biasa saja. Dalam artian bintang tamu tersebut punya peran besar (bahkan legendaris) di dunia hiburan, akan tetapi mereka luput dari agenda setting media yang terjadi belakangan. Itu artinya Hitam Putih kurang mengikuti aktualitas pemberitaan. Kini Hitam Putih mulai berani berbeda. Ia berani mengikuti agenda setting media. Seperti contohnya, media terakhir kali tengah ramai memberitakan tutup usianya aktris, model, dan anggota DPR, Adjie Massaid. Kala waktunya dirasa tepat, maka Hitam Putih berhasil menampilkan episode berjudul “Tribute to Adjie Massaid”.

Sejak awal kehadirannya, acara ini telah membuat penonton terkesima akan konsepnya. Tak mengherankan jika program ini mendapatkan nominasi dalam penghargaan Panasonic Gobel Award 2011 kategori talk show hiburan. Selain itu Dedy Corbuzier juga menjadi nominator presenter talk show. Semua ini karena kepiawaian Dedy sebagai pembawa acara, konsep acara yang baru, serta keberhasilan kru yang mampu bekerja di belakang layar dengan baik.

Teks Wawancara di Hitam Putih

Narasumber : Raisa Andriana
Pewawancara : Deddy Corbuzier

Deddy : Sebenarnya nama kamu itu siapa?
Raisa : Nama saya Raisa. Saya penyanyi baru di belantika musik indonesia. Single saya sudah ada tiga. Saya juga seorang mahasiswi.

Deddy : Mengapa kamu sering mengupload video di youtube?
Raisa : Yang pertama sih itu request dari teman-teman, yang kedua saya memang sudah suka nyanyi dari dulu sejak tahun 2005, tetapi lagu yang saya upload ke youtube itu lagu yang tidak bisa saya bawakan saat manggung.

PELAJARI:  Apa yang Dimaksud Dengan Perilaku Terbuka?

Deddy : Spakah dulu kamu pernah bergabung dengan grup bentukan kevin aprilio?
Raisa : Iya, sekitar tahun 2005. Tapi dulu kami konsepnya hanya saya dengan kevin saja. Cuma semakin kesini padangan musik kita semakin berbeda.

Deddy : Sekarang kamu sudah merasa terkenal apa belum?
Raisa : Saya mulai dikenal.

Deddy : Dulu kamu itu katanya pernah menjadi backing vocal dan penyanyi cafe ya?
Raisa : Sebenarnya saya menjadi backing vokal hanya sekali saja, di cafe-cafe yang reguler-an, jadi penyanyi weeding, ngiringin orang makan yang tidak dilihatin dan tidak ada yang memperhatikan. Tetapi menurut saya, itu memang step-step yang harus dilalui untuk pembentukan mental.

Deddy : Dibandingkan dengan penyanyi indonesia, kira-kira kamu di tingat levelnya siapa?
Raisa : Saya juga tidak tahu, saya berusaha tidak melihat orang-orang itu seperti wah itu saingan saya atau ini yang harus aku kalahin. Karena menurut saya itu menjadi pikiran negatif. Dan saya berusaha melakukan yang terbaik dari diri saya dan untuk diri saya.

Deddy : Jika kamu show kamu apakah masih sering grogi?
Raisa : Masih sering, grogi itu seru lagi. Kalau misalnya sebelum manggung grogi itu jadi pas di atas panggung itu groginya bisa lepas gitu.

Deddy : Apa yang kamu lakukan sebelum melakukan show?
Raisa : Saya sering melakukan pemanasan tenggorokan

Deddy : Apakah kamu sudah punya pacar?
Raisa : Sekarang belum, dulu sudah

Deddy : Jika kamu show sama cowok semua, apakah tidak terjadi apa-apa?
Raisa : Tidak dong. Justru malah semuanya cowok jadi tidak terjadi apa-apa.